My Story, Travelling

Part 5 (Thailand) : Welcome to Bangkok

Setelah menikmati tidur dihotel. Pada Jam 6 pagi kami harus bersiap-siap bangun untuk melakukan agenda selanjutnya. Dan makanan dari panitia pun sudah disediakan, yaitu Nasi goreng yang dibungkus untuk dimakan di kamar masing-masing. Setelah itu, kami disuruh berkumpul dibawah untuk bersiap-siap menuju Thammasat University. Seperti biasa, transport yang biasa kami tumpangi adalah bus tingkat 2. Selama perjalanan, kami banyak melihat disekeliling jalan terlihat patung-patung dan bangunan-bangunan yang indah.

Kurang lebih 1 jam kami sampai ditempat tujuan. Kami pun disambut dengan baik saat turun dari bus, dimana mereka berpakaian rapi dengan berjejer satu sama lain. Selanjutnya kami diantar menuju tempat ruangan kunjungan. Dimana nantinya kami akan saling berkomunikasi satu sama lain untuk saling bertukar budaya. sempat terkejut juga kami, kalau mereka berasal dari jurusan Sastra Indonesia dan salah satu dosen yang mengajar juga berasal dari Indonesia.

Saatnya kami masuk ruangan dengan didampingi mahasiswa yang ada dikampus ini. Dimana setiap masing-masing dari kami duduk berselang. Agar nantinya bisa saling komunikasi satu sama lain dengan mahasiswa disini. Acara dibuka oleh MC dengan memakai bahasa indonesia, karena sebagian dari mereka juga ada yang sudah cukup lama belajar bahasa indonesia. Setelah itu ada sambutan dari panitia dan salah satu dosen yang mengajar disini. Berikutnya, acara dilanjutkan dengan perkenlan satu sama lain. Dan kami juga diajarkan sedikit bahasa mereka.

Saat Acara Dibuka

Acara semakin bertambah seru, ketika kami disuruh untuk menampilkan sesuatu yang ada pada budaya kami. Distu kami mencoba untuk melakukan goyang badan sambil menyanyi, begitu juga mereka menampilkan tarian yang khas dari kampus. Usai dari acara senang-senang, kami pun makan-makan bersama. Barulah kemudian, kami diajak berkeliling  kampus sebagai pengetahuan akan kondisi lingkungan yang ada. Tak dapat dipungkiri, adakalanya pertemuan pasti ada perpisahan. Dari kami pun sebenarnya masih butuh waktu lama untuk dapat ngobrol bersama mereka. Diakhir sesi, untuk mengabadikan momen kami pun berfoto bersama.

Saat Diruangan dan Foto Bersama
Berfoto Bersama di Depan Thammasat University

Perjalanan berikutnya, kami pun diajak untuk mengunjungi tempat wisata yang berada di Bangkok, diantaranya adalah wat poo, wat arun, grand palace dan asiatique. Wat arun dan wat poo sendiri adalah semacam candi-candi peninggalan agama budha. Kalau Grand Palace kami belum sempat mngunjungi, dikarenakan saat kami sampai ditempat sudah tutup. Sehingga kita hanya bisa berada diluar untuk berfoto-foto.

Setelah puas mengunjungi, berikutnya kami kembali ke bus untuk menuju ke tempat wisata asiatique. Dimana kami akan bermalam-malam sampai sekitar jam 9 malam, untuk menikmati keindahan suasana disekiatar. Sekaligus ditempat ini, kita dapat belanja barang-barang juga. Tapi pada saat itu, saya tidak sempat untuk berbelanja, pasalnya harga disini cukup mahal. Kebetulan pada saat di Wat Arun kami diberi kesempatan untuk berbelanja juga, dan sore harinya saat di Bus kami diberi makan juga.

Saat di Asiatuque

Terakhir, akhirnya kami pulang kembali ke hotel untuk istirahat seperti biasanya dan tidak lupa untuk besoknya jam 6 pagi akan ada makanan dari hotel langsung dengan roti dicampur sosis. Dan kumpul jam 7 udah siap.

Selamat Beristirahat.

Tagged , , , ,